Banyak peristiwa sudah terlalui sepanjang 2013.
Akhir tahun 2012 (Nov 20) mas Agung menyelesaikan pendidikan 9 bulannya di Sesko TNI Bandung. Setiap week-end mas Agung kembali ke Jakarta dan kamipun hafal dengan rasa masakan restoran Bakmi Golek Cibubur yang menjadi tempat rendevouz dengan teman yang memiliki mobil untuk kembali ke Bandung, sampai terucap...."tidak akan ke Bakmi Golek lagi setahun....wis mblenek...." hehehehehehe.
Setelah dijalani ya akhirnya selesai dengan baik juga, Puji Tuhan.
Awal tahun 2013 kami disibukkan dengan urusan rumah baru yang tak kunjung selesai walaupun sudah hampir setahun lebih dibangun, bersaing dengan lama waktu pembangunan mall Cibubur yang baru milik Ciputra Group....
Bertujuh dengan Dolfi sekeluarga kami menempati rumah lama yang terasa sempit karena tubuh keluarga Dolfi juga besar-besar. Bersaing merebutkan ruang dengan dus-dus yang belum bisa dibongkar karena tidak ada tempat. Wis kayak pengungsi tenanan.....
Namun akhirnya kamipun masuk rumah baru yang lebih besar dan memang terasa besar karena kami tidak punya perabot pada bulan Maret 2013. Puji Tuhan..
Tahun 2013 juga aku lupa tanggal dan bulannya, Dea di terima di London School. Urusan administrasi dan open house London School semakin menguatkan pilihanku dan Dea untuk meneruskan menggali ilmu di LSPR.
Tista juga menyelesaikan ujian SMPnya di SMP PGRI Ciputat dengan nilai yang baik. Urusan pendidikan anak-anak juga berlalu dengan lancar. Puji Tuhan
Tengah tahun 2013, kabar baik dan kabar buruk. Bertepatan dengan kesibukkan kami mempersiapkan keberangkatan ke Amerika karena mas Agung ternyata mendapatkan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan setingkat Lemhanas di NCC, Naval War College, Rhode Island USA, kami juga harus bersedih dengan kecelakaan lalu lintas yang menimpa Kristin.
Sekolah di hot-seat every navy officer around the world want membanggakan dan menyenangkan. Dari tuturan teman-teman internasional dan direktur sekolah, pendidikan ini menjadi idaman setiap perwira di negara masing-masing, dan para perwira Angkatan Laut Amerika. Berusia tua dengan program studi yang sangat baik membuat pendidikan di sini diakui oleh berbagai negara. Membanggakan keluarga besar kami, mas Agung bisa mendapatkan kesempatan belajar di sini.
Menyenangkan, karena ini kesempatan bagi aku dan anak-anak untuk bisa merasakan kehidupan dan pengalaman di negeri adidaya, yang pasti juga menjadi negara tujuan dalam mimpi setiap orang untuk bisa mengunjungi. Dan kami memiliki kesempatan 11 bulan tinggal dan melihat negeri besar dan super power ini. Puji Tuhan.
Kristin adalah adik ipar kami nomer tiga, memiliki wajah dan postur menarik sebagai anggota Korps Wanita Angkatan Laut Indonesia, bersuara indah karena dia penyanyi dari Surabaya yang pernah ke Jepang sebagai hadiah kemenangan mengikuti lomba menyanyi di kotanya. Kristin dan Punjung memiliki 2 anak perempuan yang masih muda, Vanda duduk di kelas 5 SD dan Ocha yang baru akan masuk TK. Kristin, wanita yang banyak tersenyum, renyah tertawa membuat keluarga besar kami terasa lengkap dangan canda dan lagu. Dia juga ibu yang tergolong sabar menghadapi putri-putrinya...terutama kalau dibandingkan dengan diriku... :-)
Kristin mengalami kecelakaan motor ketika mencari susu untuk Ocha. Motornya tersenggol motor lain.
Mas Agung dan dik Punjung membawa Kristin ke RSAL Mintohardjo. Kristin koma selama 3 hari.
23 Juli 2013, jam 03.00 dini hari telepon mas Agung berdering, dan putus. Tak lama telponku berdering dan dengan cepat kusambar....di ujung aku hanya mendengar teriakan dik Punjung menyebut namaku dan Kristin. Tanpa banyak kata aku menutup telpon dan segera berkemas ke Rumah Sakit. Kebetulan mama papa tidur di rumah. Aku menitipkan urusan packing yang belum selesai pada mama, dan kamipun berangkat ke RS dalam diam.
Kristin pergi mengahdap Bapa di surga di hari yang sama ketika kami juga harus terbang ke Amerika pada malam harinya.
Dalam kedukaan kami tetap bersyukur karena memiliki kesempatan mengurusnya hingga akhir. Memandikan, mendoakan dalam misa arwah sebelum ke makam, mendampingin dik Punjung menerima tamu-tamu pembesar angkatan laut.
Semoga engkau bahagia di surga dik. Kami mencintai dan merindukanmu selalu.
Pukul 20.00 kami berangkat ke Amerika diantar mama papa n Anton.
Amerika, negeri baru. Mas Agung mulai belajar, bertemu teman baru. Tista mendapat pengalaman belajar di SMA negeri Middletown, Dea bekerja di Commisary.
Bertemu dengan om dan tante yang lama tidak jumpa, berjumpa dengan sepupu yang sudah lama tinggal di Amerika. Mengenal budaya dan kebiasaan-kebiasaan baru. Belajar knitting dan patchwork dengan orang-orang tua yang murah hati dan hangat.
Puji Tuhan.
Akhir tahun kami merayakan Natal dengan misa malam Natal di gereja Katholik ritus Timur, sungguh kekayaan rohani baru yang memperkaya pengetahuan kami. Liburan di taman hiburan paling terkenal di seluruh dunia Disney World Orlando, Sea World Orlando dan Universal Studios Orlando. Mengendarai kendaraan Kia Sedona 2005 dengan light engine yang terus menyala, melewati perbatasan 5 negara bagian. Tidur dalam dingin di rest area sekitar Savannah. Mengunjungi museum yang sungguh spektakuler, monumen Abraham Lincoln, Capitol House dan kantor kedutaan Indonesia di Washington DC. Bertemu dengan dubes Indonesia Bpk Dinno Patti Jalal yang terkenal, berkenalan dengan mas Helmi Johanes penyiar VOA yang ngetop sekeluarga.
Dan akhirnya kami menutup 2013 di rumah athan Indonesia Brigjen TNI Witjaksono, dapat kenang-kenangan sanggul dan tas batik....(terimakasih ibu Etti).
Walaupun kondisi Dea dan mas Agung tidak terlalu sehat karena terserang batuk dan masuk angin tapi kami sungguh bersyukur karena Tuhan sudah begitu baik dan selalu menyertai perjalanan kami hingga hari ini.
Semoga tahun 2014 akan menjadi tahun yang membawa berkat dan anugerah lain untuk kami, untuk keluarga besar kami, untuk teman-teman dan sahabat kami dan untuk bangsa kami Indonesa.
HAPPY NEW YEAR 2014......
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Blog Archive
-
▼
2014
(58)
-
▼
January
(18)
- Happy New Year
- Holiday Trip (Washington - Orlando)
- Shamu Welcoming Military Member
- MINT
- Washington DC
- The Pink Book
- Lama sekaliiii.....?
- Wredhatama
- Dinner at home
- Jadilah Dirimu Sendiri
- Sut Jepang
- Bhinneka Tunggal Ika
- Liburan atau kerja?
- Working Girl
- Belajar dari Katak
- Rock n Roll Party
- From Screen to Green
- Her Voice
-
▼
January
(18)
No comments:
Post a Comment